TEKNOBUZZ – Salesforce meluncurkan edisi terbaru Pro Suite yang tersedia di market Indonesia untuk membantu usaha kecil dan menengah (UKM) memulai dan mengembangkan bisnis mereka menggunakan teknologi AI CRM.
Didukung oleh Platform Einstein 1 dan Data Cloud dari Salesforce, Pro Suite diyakini dapat membantu pelanggan meningkatkan operasi bisnis mereka melalui satu solusi yang praktis dan mudah digunakan.
Seperti diketahui, pelaku UKM mendominasi setidaknya 99% bisnis di Indonesia, dengan total lebih dari 62 juta unit usaha, dan berkontribusi lebih dari 61% terhadap PDB Indonesia. Saat ini, banyak UKM Indonesia yang sangat membutuhkan bantuan untuk meningkatkan skala bisnis mereka melalui digitalisasi.
Sebuah studi menunjukkan bahwa 60% UKM di Indonesia telah merasakan manfaat digitalisasi terhadap bisnis mereka, misalnya kemudahan dalam mencari penyedia barang dan jasa serta menjangkau pelanggan.
Salesforce juga meluncurkan Starter Suite pada tahun 2023 untuk membekali UKM dengan CRM yang sederhana serta berbeda dari yang sudah ada dan dengan fitur yang mudah digunakan.
Pro Suite mengembangkan kemampuan Starter Suite oleh Salesforce, aplikasi CRM terpadu yang dilengkapi teknologi kecerdasan buatan (AI) sehingga dapat membantu UKM menjangkau, mendapatkan hingga mempertahankan pelanggan.
Sistem ini memungkinkan karyawan untuk mengerjakan tugas-tugas penting dengan cepat, termasuk melacak prospek penjualan, menangani kasus layanan pelanggan, mengirim email ke pelanggan, mencatat pembayaran langsung, dan masih banyak lagi.
Pro Suite dirancang dengan menggunakan Platform Einstein 1, sebuah platform berskala enterprise yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan UKM untuk mendukung UKM agar dapat menjalankan bisnisnya dengan mudah menggunakan solusi yang sesuai dengan kebutuhan, serta memastikan mereka dapat berkembang dengan lancar.
Pro Suite menawarkan pertumbuhan tanpa batas dari Starter Suite diperuntukan bagi bisnis yang sedang berkembang dengan menyediakan perangkat yang dibutuhkan untuk mendukung proses bisnis yang lebih kompleks.
Selain daripada kapabilitas yang ditawarkan starter suite, Pro Suite menyediakan fitur-fitur canggih dan fitur lain yang lebih banyak, seperti otomatisasi alur kerja dan proses, estimasi dan penawaran penjualan, serta live chat untuk layanan pelanggan.
Baca juga: Hypernet Bikin UKM Terima Beres Urusan Teknologi
Dengan menggunakan Pro Suite, UKM dapat:
- Meningkatkan proses menarik calon pelanggan dengan menggunakan format kampanye, personalisasi konten, dan analisis performa untuk menjangkau prospek dengan pesan yang tepat pada waktu yang tepat.
- Mendorong penjualan yang lebih cepat dengan estimasi, penawaran, dan pembayaran online langsung untuk mempermudah perolehan pendapatan.
- Mengidentifikasi data yang terpisah di seluruh sistem teknologi dan departemen, dan menciptakan 360 derajat visibilitas pelanggan dengan Data Cloud. Hal tersebut mendukung CRM, AI, otomatisasi, dan analitik di seluruh proses bisnis.
- Menjawab pertanyaan pelanggan secara cepat dengan kapabilitas berbicara dan memberikan pesan secara langsung yang tersedia pada website dan aplikasi pelanggan.
- Memaksimalkan keunggulan AI CRM melalui AppExchange salesforce marketplace, tersedia berbagai penyedia solusi cloud perusahaan yang terpercaya, dengan ekosistem yang terdiri dari aplikasi dan tim ahli untuk membantu mendorong kesuksesan di berbagai industri, departemen, atau produk.