TEKNOBUZZ – Acerpure, bagian dari Acer Group, resmi menghadirkan rangkaian produk home appliances inovatif di Indonesia. Produk-produk ini dirancang untuk mendukung gaya hidup berkualitas dengan teknologi pintar dan efisien. Sejak pertama kali dipasarkan di Taiwan pada 2019, Acerpure kini tersedia di lebih dari 20 negara, termasuk Indonesia.
“Hadirnya Acerpure merupakan wujud nyata komitmen Acer dalam menciptakan ekosistem rumah yang cerdas, mudah, dan nyaman. Beragam perangkat ini dirancang untuk mendukung aktivitas sehari-hari pelanggan,” ujar Leny Ng, Presiden Direktur Acer Indonesia disela acara peluncuran program Acer Worry Free, Be Happy di Jakarta, Rabu (8/1/2025).
Acerpure meluncurkan berbagai produk, seperti air purifier, vacuum cleaner, ionic hair styler, hingga 2-in-1 flip air fryer. Produk andalan seperti Acerpure Cool 2-in-1 UV dan Acerpure Pro Vero menonjolkan fitur unggulan seperti HEPA filter dan teknologi ramah lingkungan. Kedua produk ini mampu menyaring 99,9% bakteri dan virus, menjadikan udara lebih bersih dan sehat.
Dalam kategori alat rumah tangga lainnya, Acerpure Chef 2-in-1 flip air fryer mempermudah proses memasak dengan teknologi 360° TurboHeat Air Fry untuk memasak lebih cepat dan merata. Sementara itu, ionic hair dryer dan hair styler menawarkan kemudahan perawatan rambut dengan teknologi modern.
Baca juga: Acer Gelar Kampanye “Worry Free, Be Happy”
Untuk menjaga kepuasan pelanggan, Acerpure menyediakan layanan purna jual terbaik dengan garansi 2 tahun di lebih dari 110 lokasi di Indonesia. Selama masa promo launching hingga 2 Februari 2025, pelanggan dapat menikmati potongan harga hingga 25%, bonus merchandise, dan cicilan 0%.
Informasi lebih lanjut tentang produk Acerpure tersedia di situs resmi Acerpure Indonesia dan platform e-commerce resmi Acerpure seperti Shopee, Blibli, TikTok Shop, dan Lazada.