-1.5 C
New York
Tuesday, February 11, 2025

Buy now

Cak Imin: Jangan Salah Terapi Larang TikTok Shop

TEKNOBUZZ – Wakil Ketua DPR RI Muhaimin Iskandar (Cak Imin) menilai keputusan Pemerintah melarang berjualan di media sosial termasuk di platform TikTok adalah keputusan gegabah.

Menurutnya keputusan ini akhirnya menghentikan bisnis secara tiba-tiba, para pelaku usaha online jadi kelabakan, padahal investasi mereka besar, modal usaha mereka juga tidak main-main.

“Saya minta Pemerintah untuk menunda keputusan itu, ajak ngomong para seller e-commerce yang jumlahnya jutaan. Karena yang penting sekarang keadilan bagi mereka, bukan saling membunuh,” tegas Cak Imin.

Baca juga: Larangan Praktik Social Commerce Dinilai Tepat

Perwakilan TikTok Indonesia dalam keterangannya menyampaikan bahwa meskipun sangat menyayangkan namun pihaknya akan tetap menghormati peraturan dan hukum yang berlaku di Indonesia dan akan menempuh jalur konstruktif ke depannya.

“Kami sangat menyayangkan terkait pengumuman hari ini, terutama bagaimana keputusan tersebut akan berdampak pada penghidupan 6 juta penjual dan hampir 7 juta kreator affiliate yang menggunakan TikTok Shop,” ungkapnya.

Related Articles

- Advertisement -spot_img

Latest Articles