TEKNOBUZZ – ASUS menghadirkan ASUS All-in-One PC V470VAT Series, perangkat premium dengan layar sentuh berukuran 27 inci yang menghadirkan pengalaman komputasi megah, elegan, sekaligus bertenaga.
Dirancang untuk keluarga modern, pekerja profesional, maupun pengusaha, ASUS All-in-One PC V470 disebutkan menghadirkan perpaduan antara desain minimalis, performa tinggi, dan fitur cerdas untuk mendukung produktivitas serta hiburan tanpa batas.
Desain
ASUS All-in-One PC V470 hadir dengan bodi ramping setebal hanya 36,5 mm dan bezel tipis 15,6 mm yang memberikan kesan elegan sekaligus hemat ruang.
Dibekali layar besar 27 inci Full HD NanoEdge dengan dukungan touchscreen responsif, perangkat ini menawarkan rasio layar-ke-bodi luas, sudut pandang 178°, serta cakupan warna 100% sRGB untuk visual yang tajam dan akurat.
Sertifikasi TÜV Rheinland memastikan kenyamanan mata meski digunakan dalam waktu lama, sementara teknologi ASUS Splendid menghadirkan warna yang lebih hidup dan realistis, menjadikan ASUS All-in-One PC V470VAT Series solusi ideal untuk kerja, kreasi, maupun hiburan dalam desain modern yang megah.
Performa
ASUS All-in-One PC V470 Series hadir dengan desain ramping serta performa komputasi yang luar biasa berkat prosesor hingga Intel® Core™ i7-13620H.
Performa tersebut semakin ditopang oleh RAM DDR5 16GB serta penyimpanan SSD 1TB yang memberikan kecepatan akses data optimal.
Kombinasi ini menjadikan setiap aktivitas, mulai dari multitasking, pekerjaan kreatif, hingga hiburan multimedia, berjalan lebih cepat, responsif, dan efisien.
Hiburan Imersif dengan Teknologi Cerdas
ASUS All-in-One PC V470VAT Series bukan hanya PC untuk bekerja, tetapi juga pusat hiburan premium di rumah maupun kantor. Perangkat ini dilengkapi speaker stereo hi-fi dengan desain bass-reflex yang mampu menghasilkan suara dalam, jernih, dan bertenaga.
Dukungan teknologi Dolby® Atmos semakin memperkaya pengalaman audio dengan detail suara yang akurat serta efek surround yang realistis. Kombinasi ini menghadirkan sensasi menonton film, bermain game, maupun mendengarkan musik layaknya berada di ruang hiburan kelas atas.
Tidak hanya unggul di sisi hiburan, ASUS All-in-One PC V470 Series juga dibekali kamera AI pintar yang mendukung komunikasi lebih profesional. Kamera ini dilengkapi fitur koreksi pencahayaan otomatis, pengaburan latar belakang, pelacakan tatapan mata, hingga filter penampilan agar pengguna selalu tampil prima saat rapat virtual.
Teknologi AI Noise Cancellation semakin memperjelas suara dengan meredam kebisingan di sekitar lingkungan pengguna. Dengan kombinasi fitur-fitur ini, ASUS All-in-One PC V470VAT Series memastikan pengalaman komunikasi jarak jauh yang jernih, nyaman, dan penuh percaya diri.
Keamanan Menyeluruh
Privasi dan keamanan menjadi prioritas utama pada ASUS All-in-One PC V470. Perangkat ini dilengkapi kamera retractable yang dapat ditutup secara manual kapan saja, memberikan rasa tenang dan kontrol penuh bagi pengguna saat perangkat tidak digunakan untuk komunikasi visual. Fitur ini memastikan aktivitas sehari-hari tetap terlindungi dari potensi pelanggaran privasi.
Dukungan slot Kensington Nano lock menambahkan lapisan perlindungan fisik ekstra, sehingga perangkat tetap aman meskipun digunakan di ruang publik atau lingkungan kerja bersama.
Dengan kombinasi keamanan digital dan fisik ini, ASUS All-in-One PC V470 Series hadir sebagai All-in-One PC yang dapat diandalkan untuk menjaga kerahasiaan data sekaligus melindungi perangkat.
Ketersediaan
ASUS All-in-One PC V470VAT Series tersedia di ASUS Exclusive Store terdekat maupun melalui ASUS Online Store resmi.
Setiap pembelian ASUS All-in-One PC V470 Series dilengkapi dengan layanan ASUS 2 Years Warranty On-Site, dan Anda juga bisa mendapatkan Accidental Damage Protection (ADP) yang memberikan perlindungan optimal untuk kerusakan perangkat.
Keunggulan layanan ini terletak pada fleksibilitasnya—pengguna dapat memilih untuk mendapatkan kunjungan teknisi langsung ke lokasi penempatan perangkat. atau membawa unit ke ASUS Service Centre terdekat sesuai kenyamanan Anda.


