TEKNOBUZZ – Smartphone terbaru seri angka realme yakni realme 12 Pro+ 5G dan realme 12+ 5G resmi hadir di Indonesia yang mengunggulkan spesifikasi pada sektor kamera sebagai jualan utamanya.
Mengadopsi kemampuan fotografi pada realme 12 Pro+ 5G, realme 12+ 5G diyakini akan mendefinisikan ulang standar kemampuan dan pengalaman fotografi pada smartphone kelas menengah ke level yang lebih tinggi berkat kamera yang jernih dan stabil.
“Kami bangga dapat menghadirkan salah satu inovasi terbaik kami di realme Number Series melalui realme 12 Series 5G bagi seluruh pengguna di Indonesia. Smartphone ini menjadi yang pertama di segmennya dalam menghadirkan lensa telefoto periskop yang akan memberikan kualitas foto yang tidak pernah terbayangkan hadir di segmen ini sebelumnya,” ujar Ellen Zhou – Marketing Director realme Indonesia.
Lebih lanjut Ellen menyampaikan bahwa realme juga berkolaborasi dengan para profesional untuk mengemas smartphone ini semakin istimewa dengan balutan desain premium berbagai fitur fotografi untuk memberikan pengalaman smartphone terbaik bagi para pengguna.
realme 12 Pro+ 5G memori 8GB+8GB*|256GB tersedia dengan harga jual Rp5.599.000 di Tokopedia, TikTok, dan realme.com.
Sedangkan memori 12GB+12GB*|512GB dapat dimiliki dengan harga Rp6.599.000 di Shopee, dan realme.com. Keduanya bisa dibeli melalui Flash Sale dengan harga spesial hanya satu hari pada tanggal 3 Maret 2024 mulai pukul 00.00 WIB.
Sementara itu realme 12+ 5G memori 8GB+8GB*|256GB tersedia dengan harga Rp3.999.000. Bisa didapatkan melalui berbagai platform e-commerce populer seperti Shopee, Tokopedia, Lazada, Blibli, akulaku, TikTok, dan realme.com, dengan harga spesial hanya satu hari saat Flash Sale tanggal 3 Maret 2024 mulai pukul 00.00 WIB.
Baik realme 12 Pro+ 5G dan realme 12+ 5G akan tersedia di seluruh Indonesia mulai tanggal 8 Maret 2024. Khusus untuk realme 12 Pro+ 5G varian memori 12GB+12GB*|512GB hanya akan dijual eksklusif di Erafone.
realme 12 Pro+ 5G
realme 12 Pro+ 5G menandai langkah penting dalam perjalanan realme, yang hadir tak lama setelah rebranding melalui slogan “Make it real.”, serta identitas brand baru yang beresonansi dengan para anak muda.
Sebagai Next-gen Imaging Smartphone, realme 12 Pro+ 5G memperkenalkan teknologi telefoto periskop yang mutakhir, zoom lossless full-focal-length, dan Algoritma MasterShot yang dikembangkan bekerja sama dengan Qualcomm.
Kamera pada realme 12 Pro+ 5G memiliki sensor telefoto periskop terbaik dan terbesar di segmennya, yang menawarkan kemampuan zoom lossless dengan full focal length. Selain itu, smartphone ini juga unggul dalam berbagai hal seperti daya tahan baterai, kekuatan pemrosesan tingkat flagship, dan realme UI 5.0 terbaru, yang memberikan pengalaman produk komprehensif bagi para pengguna di segmennya.
realme 12+ 5G
Mengadopsi keunggulan pada seri Pro+, realme 12+ 5G juga menghadirkan keunggulan di mode Portrait walaupun tidak menggunakan lensa periskop. Melengkapi sensor unggulan dari Sony, smartphone ini dilengkapi dengan SuperOIS yang membuat realme 12+ 5G dapat mengambil foto portrait dengan lebih cepat, detail, dan tanpa blur.
Kehadiran SuperOIS juga memungkinkan realme 12+ 5G dapat menangkap objek yang bergerak cepat dengan sangat baik, dan mendukung NightEye Engine untuk pengambilan gambar pada pencahayaan minim.
Melengkapi kemampuan portrait master, realme 12+ 5G juga menghadirkan Cinematic Bokeh Algorithm, yang dapat mereplikasi efek DSLR pada kamera smartphone. Dengan penyesuaian aperture mudah yang dapat dipratinjau sebelum setiap bidikan, pengguna memiliki kontrol penuh atas aperture dan efek blur dari foto portrait pada smartphone ini.
Spesifikasi realme 12+ 5G dan realme 12 Pro+ 5G
Nama Perangkat | realme 12+ 5G | realme 12 Pro+ 5G |
Kamera Belakang | 50MP Portrait Camera 8MP Ultra-wide Camera Macro Camera | Periscope: OmniVision OV64B, 64MP Main Camera: Sony IMX890, 50MP Ultra-wide Camera: 8MP |
Kamera Depan | 16MP HD Selfie | 32MP Sony Selfie Camera |
Chipset | MediaTek Dimensity 7050 5G | Snapdragon 7s Gen 2 |
Layar | AMOLED 6,67 inci | OLED 6.7 inches, (FHD+) |
Baterai | 5000mAh 67W SUPERVOOC Charge | 5000mAh 67W SUPERVOOC Charge |
Memori | 8GB+8GB* | 256GB | 8GB+8GB* | 256GB 12GB+12GB* | 512GB |
System | realme UI 5.0 (based on Android 14) | realme UI 5.0 (based on Android 14) |
Jaringan | Dual SIM, 5G | Dual SIM, 5G |
Warna | Pioneer Green & Navigator Beige | Submarine Blue & Navigator Beige |