TEKNOBUZZ – Motorola bersiap meluncurkan smartphone terbarunya di segmen entry-level, yaitu Moto G06. Meski belum diumumkan secara resmi, sejumlah bocoran spesifikasi telah muncul dari berbagai sertifikasi global seperti FCC, TUV Rheinland, UL Demko, dan Geekbench. GSMArena menyebutkan bahwa ponsel ini tampaknya akan hadir dengan nomor model XT2535 dan membawa sejumlah fitur menarik untuk kelasnya.
Salah satu hal yang paling mencuri perhatian adalah keberadaan chipset MediaTek Helio G81 Extreme, yang dipadukan dengan RAM 4GB. Informasi ini terungkap melalui listing Geekbench, yang juga menunjukkan bahwa perangkat ini akan menggunakan sistem operasi Android 15 secara langsung saat diluncurkan. Ini menjadikan Moto G06 salah satu smartphone pertama di segmen entry-level yang hadir dengan sistem operasi Android terbaru.
Dari sisi konektivitas, Moto G06 sudah mendukung jaringan LTE, Wi-Fi dual-band, serta Bluetooth, memberikan kemudahan bagi pengguna untuk tetap terhubung dalam berbagai kondisi. Sertifikasi tambahan dari UL Demko dan TUV juga mengonfirmasi bahwa perangkat ini akan dibekali baterai berkapasitas besar 5.100mAh, dengan dukungan pengisian daya 10W.
Baca juga: Motorola Segera Luncurkan Smartphone Terbaru dengan Baterai Tahan Berhari-hari
Soal tampilan, Motorola tampaknya tidak melupakan aspek estetika. Moto G06 disebut akan hadir dalam tiga pilihan warna menarik yakni Pantone Tapestry, Arabesque, dan Tendril, yang memberikan kesan segar dan stylish bagi para pengguna muda.
Dengan spesifikasi yang cukup tinggi untuk kelas entry-level, Moto G06 diharapkan dapat menjadi salah satu pilihan menarik di pasar smartphone entry-level tahun ini. Kehadiran Android 15 dan baterai besar menjadi dua daya tarik utama yang membedakannya dari para pesaing di segmen yang sama.
Sebelumnya, Moto G06 juga telah muncul dalam sejumlah daftar yang mengungkap konfigurasi RAM dan penyimpanan internal serta perkiraan harga untuk pasar Eropa. Hal ini menunjukkan bahwa peluncuran globalnya kemungkinan besar akan terjadi dalam waktu dekat.
Sayangnya, Motorola belum memberikan informasi lebih lanjut tentang waktu peluncuran Moto G06 dan di negara mana saja ponsel terbarunya dipasarkan. Apakah Moto G06 akan diluncurkan di Indonesia? Semoga saja.
Pantengin terus informasi terbaru seputar berita teknologi, termasuk Motorola di TEKNOBUZZ ID. Jangan lupa follow media sosial kita di Instagram (@teknobuzz.id), Facebook (Teknobuzz ID), TikTok (@teknobuzz.id), LinkedIn (Teknobuzz ID) dan YouTube (TEKNOBUZZ ID).


